Rebound Ads
Gratis Iklan di Billboard senilai 1,1 M, begini strategi Shipper.id rebut hati pelanggan

Gratis Iklan di Billboard senilai 1,1 M, begini strategi Shipper.id rebut hati pelanggan

15 Mei 2022

Dengan berkembangnya dunia digital di Indonesia dan kebiasaan belanja online yang terus meningkat, membawa berbagai peluang usaha, diantaranya adalah jasa pengiriman.

Jasa pengiriman yang selama ini di dominasi oleh TIKI, JNE dan POS, kini mendapat tantangan dari berbagai jasa pengiriman lain nya untuk berkompetisi memenangkan hati masyarakat Indonesia. Sebut saja Anter aja, Sicepat, Ninja Express, Paxel. 

Belum lagi Super App di Indonesia Grab dan Gojek yang juga menghadirkan Layanan Kirim Instant. Dan berbagai Marketplace juga telah memiliki jasa pengiriman sendiri, seperti LEX dari Lazada dan Shopee Express dari Shopee. 

Dengan berbagai USP ( Unique selling Point ) yang ditawarkan masing masing Brand, menarik untuk memperhatikan bagaimana Brand Brand tersebut mencoba merebut hati para pengguna layanan jasa pengiriman. 

 

Yang terbaru, dari Shipper ID. Platform Pengiriman yang mencoba menjadi jembatan antara Penjual dan Perusahaan Jasa Pengiriman. 

Model bisnis yang memberikan solusi kepada para penjual online yang kerap kali harus berhubungan dengan berbagai Perusahaan Jasa Pengiriman karena pertimbangan Harga, dan Layanan. Kini dapat diselesaikan melalui Shipper.id. Ditambah Layanan Pergudangan yang dimiliki oleh Shipper.id

Belum lama ini, shipper.id meluncurkan kampanye promosi untuk para penjual online. Agar bisnis mereka lebih meningkat dan Cepat dikenal oleh Masyarakat. 

dengan hashtag #PAHALAwanCUAN Shipper.id memberikan Gratis Penayangan iklan di Billboard. 

Billboard yang selama ini memang diyakini banyak marketer dapat meningkatkan Awareness, dipilih untuk membantu para penjual online untuk naik kelas. 

Selain Shipper.id, Billboard juga sering digunakan oleh beberapa perusahaan logistik lain dengan konten Iklan yang menarik perhatian.

Brand kamu udah pernah iklan di Billboard ? Penasaran Mau coba dahsyatnya Awareness yang terbangun dengan beriklan di Billboard ?